Terima kasih atas feedbacknya. Dari sisi kami, masalah tersebut terjadi karena adanya perubahan upgrade paket VPS dalam log kami.
Karena permasalahan ini, saat ini kami telah menyesuaikannya dengan paket awal agar semuanya menjadi jelas
. Jika ada kesalahan durasi atau masa aktif, semua klien bisa segara menghubungi kami untuk memverifikasinya. Kami akan membantu
.
----------------------------------------------------------------------------------
Berikut kronologi kenapa VPS disuspend dan mengapa kami tidak memberikan garansi refund.
Klien mengorder dengan durasi 1 tahun (12 bulan) dan telah dibayarkan.
View attachment 2444
Setelah itu, klien melakukan abuse dengan menyebabkan server overload secara terus menerus dan telah diperingatkan hingga suspend tiga (3) kali. Setelah suspend tersebut klien tidak dapat menyelesaiakn masalah overload (karena VPS kami unmanaged). Setelah dilakukan pengecekan secara detil ternyata VPS tersebut menjadi korban DDOS xmlrpc dan kami akhirnya membantu menyelesaikan masalah tersebut meski hal tersebut bukan menjadi tanggung jawab kami. namun, sebagai komitmen kami memberikan layanan yang terbaik kepada semua klien kami, maka kami melakukan hal tersebut
. VPS tersebut saat ini aktif dan dapat digunakan.
Klien kemudian meminta refund karena telah order vps di layanan lain. Namun, kami memiliki TOS yang jelas bahwa kami tidak memberikan untuk abuse atau penyalahgunaan >>
https://www.hostinger.co.id/ketentuan-penggunaan
Kami pastikan klien hanya akan mendapatkan invoice atau tagihan dengan biaya 1 tahun jika klien mengorder dengan durasi 1 tahun. Artinya, kami tidak men-charge order bulanan dengan harga durasi 1 tahun.
Kami rasa semua clear di sini karena tidak akan ada orang yang mau mengorder durasi perbulan dengan harga pertahun .
Kami juga berharap ini menjadi pengalaman para penyedia layanan web hosting di Indonesia terkait permasalahan klien dan melihat masalahnya secara objektif
. Sebagai layanan web hosting, tentu kami tidak dapat memilih klien namun klien-lah yang harus memilih layanan hosting tersebut dan tak jarang meski kita sudah melakukan hal terbaik membantu klien, masih saja klien tidak puas dan memberikan cap yang jelek.
TOS adalah hal yang perlu untuk dipahami oleh semua klien. Kami memberikan TOS yang jelas dan kami pastikan kami selalu profesional dengan hal tersebut.
Semoga thread ini dapat menjadi pembelajaran bagi kita semua.
Tetap semangat dan sukses selalu.