[ASK] WHMCS untuk jualan website


Status
Not open for further replies.
ok baik om @Galliano, mungkin diasumsikan saja bahwa nanti kedepannya akan host whmcs nya di vps. garis besarnya sbb :

1. install vps, install OS yg minimalis saja. karena hanya butuh webserver dan database saja untuk running 1 system whmcs. bisa pakai LAMP atau LEMP. referensinya bisa baca2 di howtoforge.com atau servermom.org

2. bila blm terbiasa dengan CLI, silakan menggunakan panel, tp saran saya, karena keperluannya hanya menghost 1 tenant (whmcs) cukup pakai panel yg GPL/FOSS. ga perlu pakai panel yg berbayar.

3. install, config, optimize whmcs, referensinya (cukup lengkap) di http://docs.whmcs.com/Main_Page

Mungkin yg lain silakan menambahkan.

Noted, terima kasih loh mba @GPLHosting

Saya coba setup pakai LAMP di vps dgn centOS :D
 
Oh ya, menurut tuan-tuan untuk billing management WHMCS lebih baik di host di VPS atau Shared Host? dari segi keamanan dan performa system hostnya. Masih bingung mau pilih yg mana, referensi yg lain ada yg bilang di vps lebih baik, tapi lebih sedikit repot dari cpanel untuk setupnya. Apakah bener begitu, atau karena saya masih newbie kali yah makanya jadi agak ribet :21:
Sudah browse soal ini, tapi masih blom ketemu referensi yg klop.

Jika menggunakan shared host tidak masalah, selama data yang ditangani tidak begitu besar, jika sudah besar bisa berpindah, cron tidak usah dilakukan semua untuk shared host, karena jika dilakukan seiring perkembangan user yang tinggi open koneksi database tinggi, memory akan melonjak hal ini kadang muncul error jadi yang sekiranya penting saja. Shared host biasanya akan limit pada koneksi, jika vps semuanua bisa diatur.

Selbihnya saya rasa sudah disampaikan oleh sepuh sini.
 
Jika menggunakan shared host tidak masalah, selama data yang ditangani tidak begitu besar, jika sudah besar bisa berpindah, cron tidak usah dilakukan semua untuk shared host, karena jika dilakukan seiring perkembangan user yang tinggi open koneksi database tinggi, memory akan melonjak hal ini kadang muncul error jadi yang sekiranya penting saja. Shared host biasanya akan limit pada koneksi, jika vps semuanua bisa diatur.

Selbihnya saya rasa sudah disampaikan oleh sepuh sini.

Terima kasih wejangannya tuan @daiserver untuk saat ini saya lebih prefer setup di vps.

Terima kasih sudah mampir yah tuan @daiserver :D
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top