Pertanyaan untuk pusathosting.com


Status
Not open for further replies.

MuhRahman

Beginner 1.0
Selamat siang,

Sebenarnya ini bukan keluhan, hanya sekedar saran dan pertanyaan untuk pusathosting dan mungkin bermanfaat juga untuk yang lain. Dan sejak saya melaporkan hari selasa siang 21 Maret 2017 sudah ditindaklanjuti dan siang ini sudah fix, bisa diakses kembali.

Blog saya timurbarat.com dari yang saya ketahui ternyata down, tidak bisa diakses dari selasa 21 maret 2017 ternyata down sudah 2 minggu (informasi dari email yang saya terima dari jetplack setelah blog bisa diakses siang ini.)

Adakah cara support host memberitahu customer kalau suatu blog/web mengalami down?, kemudian satu pertanyaan lagi, sebenarnya yang terjadi masalahnya ada di server atau settingan blog saya? (saya tanyakan karena tidak dijawab dengan jelas oleh support di chat). Maksudnya biar saya sebagai customer faham, apakah ada kesalahan dari saya atau memang servernya yang down.

Terima kasih.
 
Halo Pak Muh Rahman,

Mohon maaf pak itu kesalahan kami karena melakukan perubahan ip address server tanpa menginformasikannya dahulu.

Prinsipnya ip sebelumnya adalah ip proxy yang bisa kami ubah atau kami kembalikan ke ip server aslinya, namun sayangnya kami tidak menyadari ternyata sudah ada 2 website pelanggan yang ponting langsung ke ip proxy tsb atau menggunakan cloudflare ke ip tersebut.

Oleh karena itu 2 website tersebut down.

Atas kelalaian ini kami sampaikan permintaan maaf sebesar-besarnya. Kedepan akan kami coba perbaiki masalah seperti ini.
 
Mohon maaf ralat, setelah kami cek lagi ternyata hanya 1 website saja yaitu timurbarat.com yang sebelumnya masih pointing ke ip proxy. Sekarang sudah dibetulkan tim kami ya pak dan sudah bisa diakses.
 
Ok, tidak apa-apa, cuma heran saja kok blog saya tiba-tiba tidak bisa dijangkau padahal biasanya bisa. Kebetulan mau bikin postingan baru. Tapi responnya cepat kok... terima kasih. :-)
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top