Untuk harga jelas ada perbedaan:
1. Resellerclub Indonesia pengaru fluktuatif USD terbalik. artinya saat harga USD naik, maka menggunakan resellerclub indonesia justru akan lebih murah karena patokan harganya Rupiah. misal kalau harga domain 130rb, saat 1USD=13rb IDR maka harganya 10USD. namun jika USD naik menjadi 13500 IDR, maka harganya saat itu akan turun dibawah menjadi 9.6USD. perubahan harga domain di resellerclub Indonesia jika kenaikan harga dollar cukup signifikan.
2.Harga sepertinya akan berbeda untuk harga yang terkait regional. misal harga GSuite. Saya yakin harga di resellerclub indonesia akan berbeda dgn resellerclub global. karena resellerclub Indonesia hanya menerapkan harga Asia tenggara dan gak bisa jualan dgn harga Gsuite Eropa dan india.
Saya sendiri justru sekarang malah meninggalkan resellerclub dan beralih ke UK2 (resell.biz) karena deposit ke UK2 tanpa potongan (tanpa fee) dan harga domain di UK2 jauh lebih murah (.com = $8.6)